-->

Beberapa penyebab suara kasar pada motor rx king dan cara mengatasinya

GuaTutorial - Beberapa penyebab suara kasar pada motor rx king dan cara mengatasinya Motor rx king memang motor yang keren sekaligus memiliki nilai sejarah yang pajang, motor yang tangguh serta ngehits. Rx king adalah tunggangan bagi anda yang suka akan tantangan dan kecepatan serta anda yang boros, karena motor ini memang tercipta dengan cc yang besar dan terkenal borosnya.

Jadi jangan sekali kali anda memakai rx king kalau anda takut boros,,,he he he. Ya untuk kali ini kita akan membahas mengenai mesin rx king kok suaranya nglithik alias kmrosak alias kasar. Nah ada beberapa faktor penyebab mesin rx king kita ini jadi kasar. Buat para riders, sedikit gambaran mengenai penyebab mesin rx king kasar.  Berikut penyebab dan solusinya :

1. Baut tanam pada blok terangkat
Baut tanam ini berada diantara blok mesin dan ruang bakar, baut tanam ini sebagai pengikat silinder dengan blok mesin. Jika baut tanam ini terangkat, apa akibatnya ? Akibat dari baut tanam ini keangkat adalah, kompresi jadi bocor, dan jika tidak kita perhatikan, maka ruang bakar akan terlepas dari dudukanya. 

Cara mengatasinya adalah, jika anda termasuk orang yang " ndridik " anda bisa mnyenai lagi baut tanam ini, langkahnya adalah bor baut yang " dol " atau kenagkat tadi, lalu senai dan pasang lagi rumah baut. jadi deh. Jika anda tidak bisa, bawa saja ke bengkel.


2. Piston dan ring piston aus
Penyebab suara mesin kasar selanjutnya adalah piston dan ringnya mengalami keausan, jika piston dan ring aus, maka otomatis terjadi celah antara ruang bakar dan piston. Semakin besar celah tercipta, tenaga motor semakin berkurang serta suara akan semakin kasar.

Nah jika motor rx king sudah "nglepeh " atau tak bertenaga karena ring piston dan piston aus, maka langkah kita adalah mengganti piston dan ring, bisa kita oversize ataupun under size. 

3. Pen piston aus
Suara kasar juga bisa berasal dai pen piston yang aus, jika pen piston aus, otomatis getaran mesin akan semakin meningkat serta suaranya akan kemrosak.

Cara mengatasinya adalah dengan mengganti pen piston ini, jika anda bingung, bisa bawa ke bengkel terdekat saja. Ok riders..
4. Oli samping tidak melumasi dengan baik
Oli samping yang tidak melumasi dengan baik akan menyebabkan suara jadi kasar, ini karena pelumasan di ruang bakar sepenuhnya diserahkan oleh pompa oli samping. Jika supalian oli berkurang, maka bisa mnyebabkan keausan pada silinder.

Kita cermati dulu apa penyebab, apakah penyemprotan pada pompa oli tersumbat atau karena aliran dari pipa tersumbat. 

5. Kompresi terlalu tinggi namun irit
Nah kompresi yang tinggi dan tidak diimbangi dengan jumlah supalaian bahan bakar akan menyebabkan mesin cepat panas serta suaranya jadi lebih kasar.

Cara mengatasinya adalah dengan spuyer ganti yang lubangnya besar, serta atur ulang lagi jadi pencampuran gemuk.

Nah 5 macam gejala awal ini merupakan tanda tanda bahwa rx king kita perlu di set ulang agar tenaga tetap maksimal dan rx king kita bisa merajai jalanan,,,,,,,,salam nguokkkkzzzssssssssssssss

0 Response to "Beberapa penyebab suara kasar pada motor rx king dan cara mengatasinya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel